Belum cukup dengan Tanjung Bira, Travelers bisa menikmati pesona ke­­­indahan Pantai Apparallang yang mengagumkan. Terletak di Desa Ara, Kecamatan Bonto Bahari, Kabupaten Bulukumba. Appa dan rallang dalam bahasa Konjo memiliki arti ‘ujung yang curam’. Tebing kokoh yang memanjang sukses memberikan sudut pandang lain melihat pantai. Tiket masuk ke Apparalang yaitu Rp 10.000 per orang. Pantai ini berjarak sekitar 200 km dari Makassar dan sekitar 40 km dari Kabupaten Bulukumba.

Suara deburan ombak yang menghantam batu karang, gradasi warna, tebing terjal mengundang decak kagum para pengunjung yang bisa menyaksikannya dari dekat. Pantai Apparallang memang tidak bisa dihampiri dengan berjalan kaki sambil bermain ombak.

Apparallang

Pihak pengelola setempat telah menyediakan tangga kayu setinggi 7 m serta anjungan untuk memudahkan pengunjung melihat laut lebih dekat dengan fasilitas yang tetap aman. Sayangnya, beberapa sampah plastik bekas botol minuman terlihat di anjungan kayu. Jika Travelers berkunjung ke tempat ini sebaiknya menyimpan sampah masing-masing sampai menemukan tempat sampah agar kelestariannya tetap terjaga.

Pengunjung yang menguji adrenalin dengan melakukan cliff jumping dari atas tebing menjadi tontonan yang mendebarkan. Atraksi melompat dari atas tebing seakan melepaskan kepenatan lalu disambut dengan suara tubuh yang menghantam air laut yang menyegarkan. Tidak jarang para cliff jumper ini ketagihan untuk melompat lebih dari sekali.

Travelers diperbolehkan untuk berenang jika ombak sedang tenang. Kejernihan perairan di Apparallang sudah pasti menyita perhatian pengunjung yang ingin sekadar bermain air. Tetapi Travelers harus tetap waspada akan ombak yang tinggi dan gugusan karang yang tajam. Akan lebih aman jika Travelers tidak berenang seorang diri.

Artikel : Nelce Muaya | Foto : Ayub Ardiyono

  • Dusun Kadien, Desa Ara, Kecamatan Bonto Bahari, Ara, Bonto Bahari, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan

  • Hubungi

    0811-4605-987

  • Jam Operasional

    Buka setiap hari (senin – minggu) pukul 07.00 – 17.00 WITA


0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.